Apa itu Gastronomi?

Apa itu Gastronomi?

Gastronomi adalah seni atau ilmu tentang makanan yang baik (good eating). Sumber lain menyebutkan bahwa gastronomi adalah studi mengenai hubungan antara budaya dan makanan. Gastronomi mempelajari berbagai komponen budaya dengan makanan dan biasa disebut seni kuliner.

Kata gastronomi muncul pertama kali di zaman modern tepatnya di Perancis, pada puisi yang dikarang Jacques Berchoux (1804). Walau semakin populer penggunaan kata tersebut tapi masih sulit untuk mendefinisikannya. Gastronomi sendiri diambil dari bahasa Yunani kuno yaitu gastros yang berarti lambung dan nomos yang berarti hukum. Selain itu, gastronomi juga mencakup pengetahuan secara lebih detail mengenai makanan dan minuman dari belahan dunia. Gastronomi juga sebagai sarana acuan dalam memahami konteks budaya dan makan terhadap kondisi ataupun situasi tertentu.

Pendekatan dari sebuah interaksi terhadap makanan dan minuman yang digunakan di berbagai negara memberikan gambaran terhadap persamaan dan perbedaan. Gastronomi Indonesia sendiri terbentuk dari perpaduan dengan budaya serta makanan dari India, Timur Tengah, Tiongkok dan bangsa Eropa, seperti Portugis dan Belanda. Makanan pokok di Indonesia ialah nasi kecuali di beberapa daerah lain seperti Maluku dan Papua, dimana sagu, kentang dan singkong lebih umum dijadikan makanan pokoknya. Ciri khas lain adalah sambal yang menjadi primadona dalam memberikan cita rasa pedas bagi sebagian besar makanan Indonesia.

Pengaruh budaya negara lain yang masuk ke Indonesia telah menambah khasanah makanan nusantara. India dengan penggunaan bumbu dapur seperti jahe, ketumbar, jinten, kare yang disajikan santan. Arab pun ikut memperkaya masakan Indonesia seperti penggunaan roti gandum dan daging pada kebab, kemudian beberapa olahan daging kambing. Tidak hanya India dan Arab, Tiongkok pun meragamkan kuliner dengan mie, kacang, kedelai seperti munculnya istilah tahu di Indonesia.

Kolonisasi Belanda berpengaruh kepada aspek bahan pangan baru seperti lada dari Meksiko dan kacang dari Amerika. Singkong dari Karibia dan kentang dari Amerika Selatan.
Belum lagi dari segi gastronomi praktis beberapa masakan khas Indonesia dikaitkan dengan acara keagamaan, seperti ketupat saat lebaran. Selain itu tradisi selamatan sering kali menggunakan nasi tumpeng yang dibuat mengerucut.

Akademi Gastronomi Indonesia : https://akademigastronomi.or.id
KBBI : Gastronomi, /gas-tro-no-mi/ n seni menyiapkan hidangan yang lezat-lezat; tata boga

Sumber : id.wikipedia.org 

Artikel Terkait

Apa itu Gastronomi?
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

POST COMMENT